Connect with us

Alhamdulillah, mulai hari ini Pemprov DKI Jakarta mendistribusikan Bantuan Sosial Non Tunai (BSNT) berupa beras premium (29/7/2021) - twitter anies baswedan

Covid-19

Anies: Insya Allah Kita Masuk Zona Aman Bila Positif COVID-19 di Bawah 5 Persen

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan bahwa Covid-19 belum selesai. Kalau positif rate bisa 5% insya Allah kita masuk zona aman.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan bahwa Covid-19 belum selesai. “Mari kita teruskan saya mengajak kepada semua untuk jangan kendor, ini belum selesai.” Kita akan merasa aman kalau positif rate 5%, Sekarang positif rate kita masih 15%. Walaupun begitu kita patut bersyukur 16 April 15 April positif rate kita 45%, sekarang telah turun menjadi 15%. Kalau bisa 5% insya Allah kita masuk zona aman.

PPKM Berdampak Amat Baik

Gubernur Anies Baswedan mengatakan bahwa kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) efektif mengendalikan Covid-19 di ibu kota.

Anies lebih jauh mengatakan:
“Saya ingin menggarisbawahi bahwa kegiatan pembatasan mobilitas sejak Juli kemarin berdampak amat baik pada pengendalian Covid-19. Ini adalah hasil kerja keras kita semua, ribuan petugas yang bertugas siang dan malam, kemudian jutaan rakyat yang menaati,” ujar Anies, dalam tayangan video paparan Covid-19 dikutip, Ahad (1/8/2021).

“Angkanya apa? terlihat itu. kalau kasus baru turun, penularan dalam dua minggu terakhir menurun sekali. Tanggal 16 Juli di Jakarta ada 113 ribu kasus. Hari ini (31 Juli 2021), akhir Juli, dua minggu kemudian 17.000 turun dari 100.000 kasus aktif. Ini bukti kongkrit bahwa pembatasan mobilitas yang dikerjakan pemerintah efektif.”

Anies Baswedan mengatakan meski kasus aktif semakin menurun namun pandemi Covid-19 masih belum selesai karena masih ada 3 ribu kasus baru per hari. Saat ini positivity rate di Jakarta di level 15%, dan tingkat keterisian tempat tidur 70%.

“Hati-hati ini belum selesai, kita belum menang, meski kasus aktif sudah jauh turun dari awal tapi masih tinggi, masih ada 3 ribu kasus baru per hari walaupun yang sembuh jauh lebih banyak,” kata Anies.

IGD Masih Padat

Lebih lanjut Anies mengemukakan bahwa walaupun Instalasi Gawat Darurat (IGD) sudah terurai, namun ICU masih cukup padat. Jangan kasih kendor jangan lengah dan jangan sampai momentum perbaikan ini berbalik karena buru-buru merasa senang dan berkegiatan bebas.”

Saya sependapat pernyataan tersebut bahwa warga DKI Jakarta tidak boleh lengah dan cepat berpuas diri, kondisi di masyarakat belum aman.

Sebagai contoh, di tempat saya tinggal di Jakarta Selatan, kemarin isteri dokter yang sudah divaksin masih terpapar Covid-19 dan meninggal dunia. Begitu juga hari ini (1/8/2021) tetangga meninggal dunia karena terpapar Covid-19. Selain itu, salah seorang pengurus Masjid di dekat tempat saya tinggal, suami-isteri terpapar Covid-19 dan suaminya meninggal dunia hari ini (1/8/2021).

Tidak Boleh Lengah

Walaupun positif Covid-19 di DKI Jakarta telah turun, tetapi setiap hari positif baru masih sekitar 3000 orang. Walupun tingkat kesembuhan meningkat jumlahnya, dan terjadi penurunan tingkat kematian.

Akan tetapi, di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur masih tinggi jumlah positif baru Covid-19, sehingga berpotensi menyebarkan Covid-19 ke DKI Jakarta. Begitu pula positif Covid-19 di berbagai daerah di luar Jawa cenderung naik dan semakin meluas.

DKI Jakarta sebagai ibu kota negara, suka tidak suka dan mau tidak mau harus waspada, tidak boleh lengah karena dengan alasan untuk urusan pekerjaan atau bisnis, mereka datang ke Jakarta.

Walaupun mereka sudah di tes PCR, tidak tertutup kemungkinan ada yang OTG lolos masuk ke DKI Jakarta, tanpa sengaja mereka menyebar-luaskan Covid-19 di masyarakat DKI Jakarta.

Oleh karena itu, tingkat kewaspadaan harus terus dipelihara dan ditingkatkan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di DKI Jakarta.

Oleh karena itu, seruan untuk disiplin mengamalkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, harus terus disuarakan dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Saling mengingatkan untuk disiplin mengamalkan 3M merupakan kewajiban individual warga DKI Jakarta yang mutlak diamalkan untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Baca Juga

Opini

Sandi dan Erick merupakan menteri di kabinet pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Sementara Ridwan Kamil adalah Gubernur Jawa Barat. Jika dilihat dari latar belakang...

Pemilu

PKS bersama Anies perlu memiliki strategi yang matang dan inovatif guna memenangkan Pemilu legislatif dan pemilu Presiden 2024 serta mempertahankan eksistensi Partai Keadilan Sejahtera...

Opini

Sebagai terobosan untuk memberi kepedulian dan keadilan kepada warga Tanah Merah, Plumpang, Jakarta Utara, Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta memberikan Izin Mendirikan Bangunan (IMB)...

Opini

Tiga kasus yang dikemukakan di atas, yaitu penganiyaan terhadap David, penyiksaan yang mengakibatkan dua pelajar tewas, serta dugaan korupsi yang dilakukan RAT, jika dilihat...

Lainnya

Mantan aktivis, tokoh independen seperti Anies Baswedan dan pemimpin ormas besar di Indonesia berpeluang untuk memimpin bangsa menjadi calon presiden, calon wakil presiden, calon anggota...

Pemilu

Partai-partai politik pengusung Anies Baswedan mendapat berbagai macam tantangan. Setidaknya ada tiga tantangan yang dihadapi partai-partai pengusung Anies Baswedan.

Pemilu

Pada Musyawarah Majelis Syura PKS ke-8 yang berlangsung di Gedung DPP PKS Jalan TB Simatupang Jakarta pada tanggal 23 Februari 2023, keputusan telah diambil....

Opini

Menurut saya, setidaknya ada lima alasan, mengapa fenomena sosial rakyat diberbagai daerah seluruh Indonesia membludak jumlahnya yang menghadiri Silaturahmi Kebangsaan dengan Anies Baswedan.